Perhatikan 7 Tips Membuat Desain Grafis Berikut

Tips Membuat Desain Grafis Berikut 

Seiring berkembangnya zaman juga menjadikan selera masyarakat menjadi berbeda. Hal ini perlu diperhatikan bagi seorang desainer ketika sedang merancang sebuah karya agar terlihat selalu menarik meskipun sudah berada di masa yang berbeda. Anda bisa menyimak 7 tips membuat desain grafis ini.

Beberapa Tips Membuat Desain Grafis

Desain grafis cukup penting dalam menyampaikan sebuah informasi agar mudah diterima oleh target audiens. Banyak juga tips yang bisa diikuti agar pembuatannya terlihat profesional meskipun harus mengikuti permintaan dari klien. Berikut beberapa trik untuk membuatnya:

  1. Memperhatikan Pemilihan Font

Jangan hanya melihat gaya font terlihat menarik, Anda langsung bisa memilihnya. Hal ini menjadi kesalahan besar di dalam desain grafis. Pasalnya selama mendesain harus menuntut penggunaan tulisan agar tetap minimalis, informatif namun tetap memiliki sisi estetika ketika melihatnya.

Anda bisa memilih font yang sederhana dan mudah dibaca. Biasanya berasal dari kelompok Aileron dimana penulisan huruf akan menggunakan Sans Serif Geometris. Gaya seperti ini mampu menampilkan tulisan agar terkesan esteti modern namun tetap sederhana.

  1. Memperhatikan Ruang dari Elemen Lainnya

Jangan membiarkan ada ruang kosong ketika sedang membuat desain grafis. Hal ini bisa menurunkan nilai estetika dan dianggap kurang maksimal dalam menggunakan space pada media tersebut. Beberapa tipsnya yaitu gunakan spasi lebih lebar atau mensejajarkan teks agar memenuhinya.

Anda pun harus memperhatikan pemilihan tata letak tulisan. Jangan sampai terlalu dekat atau bahkan jauh sehingga sulit dibaca. Pastikan jika setiap huruf memiliki spasi yang cukup satu sama lain sehingga tidak akan saling menempel.

  1. Memperhatikan Pemilihan Warna

Anda perlu menentukan setidaknya tiga warna sebagai warna primernya. Gunakan saja tone yang berbeda untuk konsistensinya sehingga lebih mudah menyesuaikan kecerahan pada saat berusaha memilih objek berwarna kontras dari latar belakang.

Pengguna bisa menambahkan tiga pilihan warna sebagai warna sekunder yang kontras dengan primer. Tips paling aman ialah menggunakan latar belakang berwarna lebih gelap daripada huruf atau objek di atasnya sehingga akan mudah dibaca dan menarik perhatian.

  1. Bersih dan Jelas

Tips Membuat Desain Grafis

Seorang desainer harus memastikan bahwa pemilihan tulisan yang sudah ditentukan tidka akan merusak keindahan dari latar belakang. Hal ini bisa dilakukan dengan meningkatkan kecerahan dari background sehingga dihasilkan offset dengan warna teks.

Desainer harus membuat sebuah karya yang terlihat bersih, jelas dan rapi. Kasus seperti ini biasanya terjadi apabila proses desain terlalu menggunakan banyak objek atau teks sehingga membuatnya semakin ramai dan kurang jelas ketika dibaca.

  1. Membuatnya Sederhana

Desain grafis yang kekinian tidak jauh dari kata minimalis dan sederhana. Hal ini biasanya dicapai melalui pemilihan gaya font dan latar belakang. Seorang desainer perlu memastikan bahwa setiap elemen memiliki alasan untuk berada di dalamnya.

Anda harus menggunakan bingkai seminimal mungkin sehingga tidak akan mengganggu fokus yang lain. Jangan lupa untuk mengkombinasikan warna tone kontras pada teks sehingga terlihat lebih tajam dan mudah dibaca.

  1. Memainkan Sisi Simetris

Anda bisa memainkan beberapa objek simetris untuk menambahkan sisi kreativitas pada sebuah desain. Misalnya jika sebuah tulisan akan terlihat lurus apabila disandingkan dengan garis di sampingnya. Hal ini juga memerlukan penyesuaian tata letak dengan elemen lainnya.

Jangan lupa untuk menyesuaikan ketebalan font dan elemen seperti garis atau bentuk-bentuk simetris tersebut agar terlihat cocok. Langkah ini perlu dilakukan untuk menjaga proporsi dan keseimbangan dari suatu hasil karya desain grafis tersebut.

  1. Melihat Berbagai Referensi

Tidak ada salahnya jika melihat berbagai referensi dari situs lain seperti Pinterest atau Canva. Seorang desainer bisa saja kehabisan inspirasi dan mengharuskan mereka untuk melihat hasil karya orang lain sebagai sumber ide untuk memulai pengerjaan.

Pastikan untuk membuka situs yang memang menjadi tempat berkumpulnya bagi desainer-desainer handal. Tujuannya agar hasil pencarian mampu menunjukkan hasil karya seorang profesional dan tidak perlu diragukan lagi mengenai kualitasnya.

Sebagai seorang desainer bisa memperhatikan ketujuh tips membuat desain grafis di atas. Harapannya adalah agar mampu menghasilkan suatu karya yang profesional namun tetap kekinian. Jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan permintaan dari pelanggan atau kebutuhan setiap audiens.

Bagikan